Rabu, 27 April 2016

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS PADA ACARA KUNJUNGAN KERJA DPRD SUMATERA UTARA BERSAMA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVSU DAN BPJS KETENAGAKERJAAN WILAYAH 1 SUMBAGUT DI KABUPATEN PADANG LAWAS

  



BUPATI PADANG LAWAS

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS
PADA ACARA KUNJUNGAN KERJA DPRD
SUMATERA UTARA BERSAMA DINAS TENAGA
KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVSU DAN
BJPS KETENAGAKERJAAN WILAYAH 1
SUMBAGUT DI KABUPATEN PADANG LAWAS
JUM’AT, 22 APRIL 2016


BISMILLAHIRROHMANIRROHIM
ASSALAMU’ALAIKUM Wr. Wb.
SELAMAT PAGI DAN SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA,

YTH.      KETUA KOMISI E DPRD SUMATERA UTARA BAPAK H. SYAMSUL QODRI MARPAUNG, Lc BESERTA ROMBONGAN,

YANG KAMI HORMATI :
·                      WAKIL BUPATI PADANG LAWAS,
·                      SAUDARA KETUA, WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN PADANG LAWAS,
·                      PLT.      SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS,
·                      KEPALA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVINSI SIMATERA UTARA,
·                      KEPALA BPJS KETENAGAKERJAAN WILAYAH 1 SUMATERA BAGIAN UTARA,
·                      SAUDARA ASISTEN , KEPALA DINAS, KEPALA BADAN, CAMAT KABUPATEN PADANG LAWAS,
·                      PIMPINAN PT KARYA AGUNG SAWITA (PT KAS),
·                      PIMPINAN PT VICTORINDO ALAM LESTARI (PT VAL),
·                      PIMPINAN PT DUTA VARIA PERTIWI,
·                      PIMPINAN PT RAJA GARUDA MAS (PT RGM),
·                      PIMPINAN PT. DAMAI NUSA SEKAWAN
·                      PIMPINAN PT RAPALA,
·                      BAPAK IBU HADIRIN UNDANGAN SERTA REKAN – REKAN PERS YANG BERBAHAGIA

          PUJI DAN SYUKUR KITA PANJATKAN KEHADIRAT ALLAH SWT, ATAS LIMPAHAN RAHMAT DAN KARUNIANYA SEHINGGA KITA MASIH DIBERI KESEHATAN DAN KESEMPATAN UNTUK DAPAT HADIR DALAM ACARA KUNJUNGAN KERJA KOMISI E DPRD SUMATERA UTARA BERSAMA DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI PROVINSI SUMATERA UTARA DAN BPJS KETANAGAKERJAAN WILAYAH 1 SUMATERA BAGIAN UTARA DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

          SHOLAWAT BESERTA SALAM SENANTIASA TERCURAH KEPADA RUH JUNJUNGAN NABI MUHAMMAD SAW, KEPADA KELUARGA NYA, SAHABAT NYA, DAN MUDAH – MUDAHAN KITA DIBERI SYAFAATNYA DI HARI AKHIR NANTI.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

MENGAWALI SAMBUTAN INI KAMI ATAS NAMA PEMERINTAH KABUPATEN PADANG LAWAS MENGUCAPKAN SELAMAT DATANG KEPADA KETUA KOMISI E DPRD PROVINSI SUMATERA UTARA BAPAK H. SYAMSUL QODRI MARPAUNG, LC BESERTA ROMBONGAN, SEMOGA ACARA INI TERLAKSANA DENGAN BAIK DAN MENCAPAI HASIL POSITIF SEBAGAIMANA YANG KITA HARAPKAN BERSAMA. YAITU BAGAIMANA MEMBANGUN KESAMAAN PERSEPSI ANTARA BPJS KETENAGAKERJAAN DENGAN TENAGA KERJA DI PERUSAHAAN ATAU PUN INSTANSI DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA

PEKERJA YANG AKAN MENGAKHIRI MASA KERJANYA DISEBUAH PERUSAHAAN, BAIK ITU KARENA MENGUNDURKAN DIRI, PELANGGARAN, PENSIUN, PENUTUPAN PERUSAHAAN ATAUPUN KEMATIAN KARYAWAN TERSEBUT. SETIAP BERAKHIRNYA MASA KERJA ANTARA PERUSAHAAN DAN KARYAWAN AKAN MENIMBULKAN ISTILAH PHK (PEMUTUSAN HUBUNGAN KERJA).

BADAN PENYELENGGARA JAMINAN SOSIAL KETENAGAKERJAAN BPJS KETENAGAKERJAAN MERUPAKAN PROGRAM PUBLIK YANG MEMBERIKAN PERLINDUNGAN BAGI TENAGA KERJA UNTUK MENGATASI RISIKO SOSIAL EKONOMI TERTENTU DAN PENYELENGGARAAN NYA MENGGUNAKAN MEKANISME ASURANSI SOSIAL.

 SECARA UMUM YANG KITA KETAHUI ADA EMPAT PROGRAM YANG BISA DINIKMATI OLEH PESERTA BPJS KETENAGA-KERJAAN: JAMINAN KECELAKAAN KERJA, JAMINAN KEMATIAN, JAMINAN HARI TUA, SERTA JAMINAN PENSIUN. JIKA MELIHAT DARI ATURAN DASAR LEMBAGA INI, YAITU UNDANG-UNDANG NO 24 TAHUN 2011 TENTANG BPJS KETENAGAKERJAAN, MAKA SETIAP SEMUA PEKERJA DI INDONESIA BISA MENJADI PESERTA PROGRAM INI. BAIK MEREKA BEKERJA DI SEKTOR FORMAL MAUPUN NON FORMAL. SELAIN ITU BPJS KETENAGAKERJAAN AKAN MAMPU MENGAKOMODIR PARA PEKERJA DI INDONESIA AGAR MERASA AMAN DAN TENANG DALAM BEKERJA.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

          PERAN PEMERINTAH TIDAK HANYA SEBAGAI PEMBUAT ATURAN, MELAINKAN PEMERINTAH BERFUNGSI MELAKUKAN PENGAWASAN SEBAGAI SALAH SATU TINDAKAN PREVENTIF, DAN SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINDAKLANJUTI PARA PIHAK YANG TELAH LALAI TIDAK MEMBERIKAN JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA KEPADA PARA PEKERJANYA.. PERAN PEMERINTAH DALAM PENGAWASAN TIDAK HANYA DAPAT DILAKUKAN OLEH PEMERINTAH PUSAT SAJA, TETAPI HARUS DITUNJANG DENGAN PERAN DARI PEMERINTAH DAERAH MEMALUI DINAS TENAGA KERJA. UNTUK ITU MELALUI KESEMPATAN INI, SAYA MENGHIMBAU KEPADA SELURUH PERUSAHAAN DI KABUPATEN PADANG LAWAS AGAR MEMPERHATIKAN MENGENAI HAK KESEJAHTERAAN SOSIAL DAN JAMINAN SOSIAL PEKERJA. AGAR PARA KARYAWAN DAPAT BEKERJA DENGAN TENANG SERTA MENGURANGI RESIKO TERHADAP PEKERJAANNYA.

HADIRIN YANG SAYA HORMATI 

          DEMIKIAN BEBERAPA HAL YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN. SEMOGA DENGAN KUNJUNGAN KERJA KETUA KOMISI E DPRD SUMATERA UTARA DALAM RANGKA MEMBAHAS TENAGA KERJA DI PERUSAHAN MAUPUN INSTANSI PEMERINTAHAN BERJALAN LANCAR.

SEKIAN DAN TERIMA KASIH.
BILLAHI TAUFIQ WAL HIDAYAH
WASSALAMMUA’LAIKUM WR. WB.


                                                 BUPATI PADANG LAWAS
                                                  Dto
                                                   H. ALI SUTAN HARAHAP


Kamis, 21 April 2016

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS PADA ACARA PERINGATAN HARI KARTINI KE-137 TH.2016 DI KABUPATEN PADANG LAWAS

  



BUPATI PADANG LAWAS

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS
 PADA ACARA PERINGATAN HARI KARTINI KE-137
 DI KABUPATEN PADANG LAWAS
KAMIS, 21 APRIL 2016


BISMILLAHIRROHMANIRROHIM
ASSALAMU’ALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATUH
SELAMAT PAGI DAN SALAM SEJAHTERA
BAGI KITA SEMUA

YANG SAYA HORMATI
·        WAKIL BUPATI PADANG LAWAS,
·        KETUA, WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN PADANG LAWAS,
·        Plt. SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS,
·        FORUM KOORDINASI PIMPINAN DAERAH  KABUPATEN PADANG LAWAS,
·        PARA ASISTEN, STAF AHLI BUPATI, PIMPINAN SKPD KABUPATEN PADANG LAWAS,
·        KETUA TIM PENGGERAK PKK KABUPATEN PADANG LAWAS BESERTA PENGURUS DAN ANGGOTA,
·        BAPAK IBU HADIRIN UNDANGAN SERTA REKAN – REKAN PERS YANG BERBAHAGIA,

PERTAMA DAN UTAMA SEKALI MARILAH SAMA-SAMA KITA PANJATKAN PUJI DAN SYUKUR KEHADIRAT ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA KUASA, ATAS LIMPAHAN RAHMAT DAN KARUNIANYA KITA MASIH DIBERI KESEHATAN DAN KESEMPATAN  GUNA MENGIKUTI PERINGATAN HARI KARTINI YANG KITA PERINGATI SETIAP TANGGAL 21 APRIL TIAP TAHUNNYA.

SELANJUTNYA SHOLAWAT BESERTA SALAM SENANTIASA TERCURAH KEPADA RUH JUNJUNGAN BAGINDA RASULULLAH NABI MUHAMMAD SAW, NABI AKHIR ZAMAN PEMBAWA RAHMAT DAN KEMULIAAN BAGI SEKALIAN ALAM.

BAPAK, IBU HADIRIN SEKALIAN YANG BERBAHAGIA,

SEBAGAI BANGSA INDONESIA KHUSUSNYA KAUM IBU PERINGATAN HARI KARTINI MERUPAKAN MOMENTUM KEBANGKITAN JIWA KAUM WANITA INDONESIA YANG DIPELOPORI OLEH RA. KARTINI. KARENA KESUKSESANNYA MEMPERJUANGKAN HAK-HAK WANITA DI TENGAH ZAMAN PENJAJAHAN BELANDA PADA SAAT ITU. PERINGTAN HARI KARTINI YANG SENANTIASA KITA PERINGATI SETIAP TAHUN HENDAKNYA DIJADIKAN SEBAGAI SEMANGAT UNTUK TERUS BANGKIT DARI KETERTINGGALAN MENUJU WANITA INDONESIA YANG BERMARTABAT. SEBUAH BANGSA AKAN MAJU TERGANTUNG PADA KUALITAS PEREMPUAN, DAN DIBALIK SUKSESNYA SEBUAH KELUARGA AKAN ADA PEREMPUAN YANG KUAT DAN TABAH MEMIKUL BEBAN, BAIK SEBAGAI SEORANG ISTERI, SEORANG IBU, SEORANG KARYAWATI, DAN SEORANG MASYARAKAT YANG BAIK DAN BERKEPRIBADIAN.

MELALUI TEMA HARI KARTINI KE-137 TAHUN 2016: DENGAN SEMANGAT KARTINI KITA TINGKATKAN KUALITAS KELUARGA MELALUI GENERASI SEHAT, EKONOMI KUAT, PEREMPUAN BERMARTABAT. PARA WANITA INDONESIA KHUSUSNYA WANITA DI KABUPATEN PADANG LAWAS TERUS BERUPAYA MENINGKATKAN PERANNYA DEMI KEMAJUAN BANGSA DAN NEGARA TANPA MELUPAKAN KODRATNYA SEBAGAI SEORANG WANITA. APALAGI SEBAGAI WANITA YANG DIBESARKAN DALAM TATA CARA ADAT KETIMURAN DIMANA WANITA ADALAH LAMBANG KELUWESAN, KELEMBUTAN, KEINDAHAN DAN KESOPANAN.

SAUDARA-SAUDARA, KHUSUSNYA KAUM IBU-IBU YANG SAYA HORMATI.

MARI KITA BERUSAHA MENJADI WANITA DAN IBU YANG SEHAT. TINGKATKAN KULAITAS KELUARGA MELALUI GENERASI SEHAT, UNTUK ITU SAYA MENGAJAK KEPADA SELURUH KELUARGA DI KABUPATEN PADANG LAWAS AGAR MELAKUKAN INTROSPEKSI DAN BERBENAH DIRI GUNA BERBUAT YANG TERBAIK BAGI KELUARGANYA. KARENA DARI KELUARGA YANG BAIK AKAN MUNCUL PULA MASYARAKAT YANG BAIK DAN BERKUALITAS. UNTUK MENINGKATKAN KULITAS KELUARGA MELALUI GENERASI SEHAT ADALAH DENGAN CARA PERKAWINAN YANG SAH, KONDISI KELUARGA  YANG MEMILIKI KEMAMPUAN HIDUP MANDIRI, SEJAHTERA, BERWAWASAN KE DEPAN, HIDUP HARMONIS, MEMILIKI JUMLAH ANAK YANG IDEAL, BERTANGGUNG JAWAB, DAN BERTAQWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

KITA SADAR BAHWA PERJUANGAN CITA-CITA RA. KARTINI BELUM SEPENUHNYA BERHASIL. MASIH BANYAK WANITA-WANITA INDONESIA YANG PERLU KITA PERJUANGKAN NASIBNYA. MASIH BANYAK YANG MEMBUTUHKAN ULURAN TANGAN KITA. OLEH SEBAB ITU MELALUI DINAS TERKAIT SAYA MENGHIMBAU MARILAH KITA TINGKATKAN PARTISIPASI DAN KEPEDULIAN KITA KEPADA WANITA-WANITA DI KABUPATEN PADANG LAWAS INI, TERUTAMA DIBIDANG PENDIDIKAN DAN KESEHATAN SEHINGGA KELUARGA YANG SEHAT, EKONOMI YANG KUAT DAN PEREMPUAN BERMARTABAT DAPAT TERWUJUD.

DEMIKIAN BEBERAPA HAL YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN. MUDAH-MUDAHAN BERMANFAAT DAN  DI MASA DEPAN KITA DAPAT MENCETAK KADER-KADER KARTINI BARU DI DALAM MENYONGSONG ERA PEMBANGUNAN DI KABUPATEN PADANG LAWAS YANG KITA CINTAI INI. SEMOGA KITA BISA MENJAGA HASIL JERIH PAYAH PERJUANGAN BELIAU DAN MENERUSKAN DALAM KEHIDUPAN KEDEPAN.

SEKIAN DAN TERIMAKASIH
BILLAHITAUFIQ WALHIDAYAH
WASSALAMU’ALAIKUM WR.WB

BUPATI PADANG LAWAS
Dto
H.ALI SUTAN HARAHAP


Selasa, 19 April 2016

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS PADA ACARA PELANTIKAN UNIT KESEHATAN SEKOLAH, KADER KESEHATAN REMAJA DAN PATROLI KEAMANAN SEKOLAH MAN MARENU KABUPATEN PADANG LAWAS


 




BUPATI PADANG LAWAS

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS PADA ACARA PELANTIKAN UNIT KESEHATAN SEKOLAH, KADER KESEHATAN REMAJA DAN PATROLI KEAMANAN SEKOLAH MAN MARENU KABUPATEN PADANG LAWAS
SELASA, 19 APRIL 2016


ASSALAMU’ ALAIKUM WR, WB,

YANG SAYA HORMATI :
·       KETUA, WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN PADANG LAWAS
·       Plt. SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS,
·       PARA ASISTEN, PIMPINAN SKPD KABUPATEN PADANG LAWAS,
·       KEPALA KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN PADANG LAWAS,
·       KEPALA SEKOLAH DAN BAPAK IBU GURU SEKOLAH SERTA ANAK-ANAK KAMI YANG KAMI BANGGAKAN,
·       BAPAK, IBU SERTA REKAN – REKAN PERS YANG BERBAHAGIA,

MENGAWALI SAMBUTAN INI, SAYA MENGAJAK UNTUK TAK HENTI-HENTINYA KITA MEMANJATKAN PUJI SYUKUR KEHADIRAT ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA ESA, YANG SENANTIASA MELIMPAHKAN RAHMAT DAN HIDAYAHNYA SEHINGGA KITA DAPAT HADIR DITEMPAT INI, GUNA MENGIKUTI PELANTIKAN USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS), KADER KESEHATAN REMAJA DAN PATROLI KESEHATAN SEKOLAH (PKS). MAN MARENU TAHUN PELAJARAN 2015/ 2016.

SELANJUTNYA SHOLAWAT BESERTA SALAM SENANTIASA TERCURAH KEPADA BAGINDA RASULULLAH NABI MUHAMMAD SAW, DENGAN UCAPAN ALLAHUMMA SHOLLI ‘ALA SAYYIDINA MUHAMMAD WA’ALA ALI SAYYIDINA MUHAMMAD. MUDAH – MUDAHAN KITA MENDAPAT SYAFAATNYA DI AKHIR YAUMIL MAHSYAR NANTINYA.

BAPAK-IBU GURU HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

DILIHAT DARI TUJUANNYA, UKS SENDIRI BERTUJUAN SANGAT MULIA YAITU MENINGKATKAN DERAJAT KESEHATAN DAN MEMBENTUK POLA HIDUP SEHAT DIKALANGAN PESERTA DIDIK MAUPUN PARA GURU-GURU. UKS ADALAH INSTRUMEN YANG PENTING DALAM MENUNJANG PROSES BELAJAR DAN PEMBELAJARAN DALAM LINGKUNGAN SEKOLAH DAN SETIAP SEKOLAH DI KABUPATEN PADANG LAWAS TERUTAMA TINGKAT SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP) DAN SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) UNTUK MEMILIKI UNIT KESEHATAN SEKOLAH (UKS). UKS TIDAK HANYA UNTUK LINGKUNGAN SEKOLAH TAPI  UKS  BISA DIJADIKAN TEMPAT PEMERIKSA KESEHATAN BAGI WARGA SEKITAR. KARENA TUJUAN DIBENTUKNYA KEGIATAN INI ADALAH UNTUK MELAHIRKAN GENERASI MUDA YANG SEHAT DAN BERKUALITAS DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

UNTUK ITU PADA KESEMPATAN KALI INI SAYA INGIN MENGAJAK PARA SISWA-SISWI DAN PARA GURU-GURU UNTUK LEBIH MENINGKATKAN PENJARINGAN KESEHATAN DISEKOLAH, KARENA CIRI SEKOLAH SEHAT YAITU PESERTA DIDIKNYA BERPERILAKU DAN BERBUDAYA SEHAT, DENGAN DEMIKIAN APABILA ANAK-ANAK DIDIK KITA SEHAT, TENTUNYA AKAN MENINGKATKAN KEMAMPUAN BELAJAR, TUMBUH KEMBANG SECARA OPTIMAL, SEHINGGA BERPENGARUH DALAM POLA FIKIRNYA. DENGAN TERLAKSANANYA PENJARINGAN KESEHATAN YANG TERATUR DAN DISIPLIN MAKA SISWA-SISWI DAN PARA GURU PUN IKUT MERASAKAN PERBEDAAN KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR YANG SESUAI DENGAN KEINGINAN BERSAMA, SEHINGGA TIDAK ADA LAGI SISWA-SISWI DI SEKOLAH INI YANG GAMPANG TERKENA PENYAKIT.

BAPAK-IBU GURU YANG SAYA HORMATI,

PERAN KKR DALAM MEMELIHARA, MEMBINA, MENINGKATKAN DAN MELESTARIKAN KESEHATAN LINGKUNGAN SEKOLAH JUGA SANGAT MENENTUKAN. UNTUK ITU PIHAK SEKOLAH DALAM MENUNJUK DAN MENETAPKAN SISWA YANG AKAN JADI KKR HARUSLAH SISWA YANG BERPRESTASI DISEKOLAH, MEMILIKI WATAK PEMIMPIN, BERPERILAKU SEHAT (PHBS), BERTANGGUNG JAWAB DAN TELAH MENDAPAT PELATIHAN DARI PETUGAS KESEHATAN (PUSKESMAS). KARENA NANTINYA KKR TERSEBUT AKAN BERTINDAK, BERBUAT DAN BERPERILAKU SEHAT TANPA MENUNGGU PERINTAH DARI GURU ATAU PIHAK SEKOLAH DAN JUGA AKAN MENJADI CONTOH BAGI PESERTA DIDIK LAINNYA. 

HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

MENJAGA KEAMANAN, KETERTIBAN DAN KENYAMANAN BUKAN HANYA TUGAS ANGGOTA KEPOLISIAN SAJA, TETAPI JUGA MERUPAKAN KEWAJIBAN SEMUA WARGA NEGARA MENYADARI PENTINGNYA KETERTIBAN BERLALU LINTAS, BISA DILAKUKAN DENGAN SOSIALIASI, PEMBINAAN DAN SALAH SATUNYA ADALAH MEMBENTUK PATROLI KEAMANAN SEKOLAH (PKS). DENGAN TELAH ADANYA PKS INI DIHARAPKAN, PARA PKS NANTINYA BISA MEMBANTU MENGATUR LALU LINTAS DI DEPAN SEKOLAH SAAT JAM MASUK SEKOLAH. SELAIN ITU, PKS JUGA BERFUNGSI SEBAGAI PENDIDIKAN SEJAK DINI DALAM TERTIB BERLALU LINTAS.

GENERASI MUDA ATAU REMAJA PERLU KITA TUNJUKAN DAN ARAHKAN DENGAN MEMBERIKAN BANYAK KEGIATAN POSITIF GUNA MENAMBAH WAWASAN DAN PENGETAHUAN MEREKA DAN BISA MENUMBUHKAN KEPERCAYAAN DIRI SEHINGGA AKAN SANGAT MEMBANTU DALAM MERAIH CITA CITANYA UNTUK MEWUJUDKAN PEMBANGUNAN KABUPATEN PADANG LAWAS DIMASA YANG AKAN DATANG, DAN SESUAI DENGAN VISI-MISI KABUPATEN PADANG LAWAS YANG BERIMAN, CERDAS, SEHAT, SEJAHTERA DAN BERBUDAYA.

DEMIKIANLAH BEBERAPA HAL YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN, SEMOGA DENGAN ADANYA PETUGAS UKS, KKR DAN PKS INI DAPAT MENINGKATKAN KESEHATAN, KEAMANAN, KETERTIBAN DAN KENYAMANAN DI LINGKUNGAN SEKOLAH MAN MARENU INI DAN JUGA  MASYARAKAT SEKITARNYA.

SEKIAN DAN TERIMA KASIH,
WASSALAMU‘ ALLAIKUM WR, WB,


                     BUPATI PADANG LAWAS
Dto

                    H. ALI SUTAN HARAHAP

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS PADA ACARA HARLAH PERGERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA KE- 56 TAHUN SEKALIGUS PEMBUKAAN FESTIVAL NASYID REMAJA DAN LOMBA PIDATO ANTAR PESANTREN SE-KABUPATEN PADANG LAWAS


  
 

BUPATI PADANG LAWAS

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS PADA ACARA HARLAH PMII KE- 56 TAHUN SEKALIGUS PEMBUKAAN FESTIVAL NASYID REMAJA DAN LOMBA PIDATO ANTAR PESANTREN SE-KABUPATEN PADANG LAWAS
AHAD, 17 APRIL 2016


ASSALAMU’ ALAIKUM WR, WB,

YANG SAYA HORMATI :
·       WAKIL BUPATI PADANG LAWAS,
·       KETUA, WAKIL KETUA DAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN PADANG LAWAS
·       Plt. SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS,
·       PARA ASISTEN, PIMPINAN SKPD KABUPATEN PADANG LAWAS,
·       KETUA UMUM PB PMII, SAUDARA  AMINUDDIN MA’RUF,
·       KAPOLSEK BARUMUN, AKP. SYAMALUN PULUNGAN, SH,
·       KETUA NU PADANG LAWAS, BAPAK Drs. H. SYAFARUDDIN HASIBUAN, MA,
·       IKA PMII PADANG LAWAS, SAUDARA AHMAD SANUSI DAULAY, S.Ag,
·       KETUA UMUM PIMPINAN CABANG PMII, KADIR NASUTION,
·       BAPAK, IBU SERTA REKAN – REKAN PERS YANG BERBAHAGIA,

MENGAWALI SAMBUTAN INI, SAYA MENGAJAK UNTUK TAK HENTI-HENTINYA KITA MEMANJATKAN PUJI SYUKUR KEHADIRAT ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA ESA, YANG SENANTIASA MELIMPAHKAN RAHMAT DAN HIDAYAHNYA SEHINGGA KITA DAPAT HADIR DITEMPAT INI, GUNA MEMPERINGATI HARLAH PMII KE-56 TAHUN SEKALIGUS PEMBUKAAN FESTIVAL NASYID DAN PERLOMBAAN PIDATO ANTAR PESANTREN SE-KABUPATEN PADANG LAWAS.

SELANJUTNYA SHOLAWAT BESERTA SALAM SENANTIASA TERCURAH KEPADA RUH JUNJUNGAN BAGINDA RASULULLAH NABI MUHAMMAD SAW, DENGAN UCAPAN ALLAHUMMA SHOLLI ‘ALA SAYYIDINA MUHAMMAD WA’ALA ALI SAYYIDINA MUHAMMAD. MUDAH – MUDAHAN KITA MENDAPAT SYAFAATNYA DI AKHIR YAUMIL MAHSYAR NANTINYA.

SAHABAT-SAHABAT PMII YANG SANGAT SAYA BANGGAKAN,

PERGERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA (PMII) ADALAH ORGANISASI KEMAHASISWAAN YANG KINI BERUMUR 56 TAHUN. UMUR YANG MENEGASKAN PMII LAHIR SEJAK TAHUN 1960 SAMPAI HARI INI, PMII TERUS TUMBUH MENJADI ORGANISASI YANG MEMPRODUKSI KADER SECARA TERUS-MENERUS. DENGAN BERLANDASKAN ISLAM AHLUSUNNAH WAL JAMAAH SEBAGAI LANDASAN TEOLOGINYA, SUDAH SEHARUSNYA PERGERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA (PMII) SEBAGAI ORGANISASI PERGERAKAN MAMPU MELANGKAH DITENGAH ROTASI ZAMAN YANG SERBA KOMPLEKS DAN BERUBAH SECARA TERUS-MENERUS.

PMII MERUPAKAN ORGANISASI YANG BENAR-BENAR TERORGANISIR. KITA MENGENAL DENGAN NILAI DASAR PERGERAKAN (NDP), YANG ISINYA MENCAKUP TENTANG TAUHID, KERANGKA REFLEKSI, KERANGKA AKSI, KERANGKA IDEOLOGI DAN PRODUK HUKUM. MELALUI HARLAH KE-56 TAHUN SEMUA POIN-POIN ITU HENDAKNYA DAPAT MENCERMINKAN PERILAKU KADER-KADER PMII DI KABUPATEN PADANG LAWAS. 

SAAT INI USIA PMII SUDAH 56 TAHUN BANYAK HAL YANG HARUS DI PERBUAT, KHUSUSNYA KETERLIBATAN PMII DALAM BERBAGAI GERAKAN, PEMIKIRAN DAN AKSI-AKSI KEBANGSAAN YANG BERKONTRIBUSI TERHADAP PEMBANGUNAN DI KABUPATEN PADANG LAWAS INI. UNTUK ITU ATAS NAMA PEMERINTAH KABUPATEN PADANG LAWAS, SAYA MENGUCAPKAN SELAMAT HARI LAHIR KEPADA PERGERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA. MUDAH-MUDAHAN PMII TETAP MENJADI ORGANISASI YANG SOLID DALAM BERDZIKIR, FIKIR  DAN AMAL SHOLEH, SERTA MENJADI CONTOH YANG BAIK BAGI GENERASI MUDA DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA

       PADA KESEMPATAN YANG BERBAHAGIA INI, SAYA MENGAPRESIASI KEGIATAN YANG DILAKUKAN OLEH PERGERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA (PMII) PADANG LAWAS. MELALUI HARLAH PMII KE-56 TAHUN, PMII BERSAMAAN MEMBUAT ACARA FESTIVAL NASYID REMAJA ANTAR KECAMATAN DAN LOMBA PIDATO SE-KABUPATEN PADANG LAWAS. KEGIATAN YANG DIADAKAN OLEH PMII INI SELAIN MENGHIBUR MASYARAKAT JUGA TENTUNYA DAPAT MEMBENTENGI DIRI DARI PENGARUH-PENGARUH BUDAYA LUAR, TERUTAMA BUDAYA YANG TIDAK SESUAI DENGAN BUDAYA KITA. DAN DIHARAPKAN DAPAT MENUMBUHKEMBANGKAN MINAT DAN SEMANGAT SERTA KREATIVITAS GENERASI MUDA SERTA MEMBENTUK KARAKTER POSITIF BAGI GENERASI MUDA  DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

DEMIKIANLAH BEBERAPA HAL YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN PADA KESEMPATAN YANG BAIK INI, AKHIRNYA PMII KE DEPAN TERUSLAH MENJADI PELOPOR, PEMBAHARU, DAN SATU ELEMEN YANG MELAKUKAN PERUBAHAN KE ARAH YANG LEBIH BAIK.

SEKIAN DAN TERIMA KASIH,
WASSALAMU‘ ALLAIKUM WR, WB,


                          BUPATI PADANG LAWAS
Dto

                        H. ALI SUTAN HARAHAP