Rabu, 24 Februari 2016

Contoh Pidato Sambutan Bupati pada Pencanangan Bulan Vitamin A



GARUDA PANCASILA

BUPATI PADANG LAWAS
SAMBUTAN  BUPATI PADANG LAWAS
PADA PENCANANGAN BULAN VITAMIN A
DI DESA SIOLIP KEC. BARUMUN
KABUPATEN PADANG LAWAS
SABTU, 20 FEBRUARI 2016

BISMILLAHIRROHMANIRROHIM,
ASSALAMU’ALAIKUM WR.WB

YANG SAYA HORMATI :
·                   Plt. SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS
o   SAUDARA ASISTEN, PIMPINAN SKPD KABUPATEN PADANG LAWAS
o   KETUA TIM PENGGERAK PKK KABUPATEN PADANG LAWAS BESERTA PENGURUS DAN ANGGOTA
o   BAPAK,IBU HADIRIN SERTA REKAN – REKAN PERS YANG BERBAHAGIA.

        PUJI DAN SYUKUR KITA PANJATKAN  KEHADIRAT ALLAH SWT TUHAN YANG MAHA ESA, ATAS LIMPAHAN RAHMAT DAN KARUNIANYA KITA MASIH DI BERI KESEHATAN DAN KESEMPATAN GUNA MENGIKUTI ACARA PENCANANGAN BULAN VITAMIN A TINGKAT KABUPATEN PADANG LAWAS YANG KITA PUSATKAN DI DESA SIOLIP KECAMATAN BARUMUN.
SHOLAWAT BESERTA  SALAM MARI KITA SANJUNGKAN KEPADA RUH JUNJUNGAN NABI BESAR MUHAMMAD SAW. KEPADA KELUARGA NYA, SAHABAT NYA, DAN MUDAH – MUDAHAN KITA DIBERI SYAFAATNYA DI HARI AKHIR NANTI.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA
SEBAGIAN DARI KITA BARANGKALI TELAH MENGETAHUI BAHWA SETIAP BULAN FEBRUARI DAN AGUSTUS MERUPAKAN BULAN VITAMIN A YANG DIPERUNTUKKAN KEPADA BAYI DAN BALITA.  KAPSUL BIRU (MENGANDUNG VITAMIN A 100.000 IU) YANG DIPERUNTUKKAN BAGI BAYI USIA 6-11 BULAN DAN  KAPSUL MERAH (MENGANDUNG VITAMIN A 200.000 IU) YANG DIPERUNTUKKAN BAGI BALITA USIA 12-59 BULAN.
VITAMIN A MERUPAKAN ZAT GIZI YANG PENTING (ESSENSIAL) BAGI MANUSIA, ZAT GIZI INI TIDAK DAPAT DIBUAT OLEH TUBUH SEHINGGA HARUS DIPENUHI DARI LUAR. MAKANAN SUMBER VITAMIN A SEBAGIAN BESAR BERASAL DARI PRODUK HEWANI BEBERAPA PRODUK NABATI TERUTAMA SAYUR-SAYURAN BERWARNA SEPERTI WORTEL, BAYAM, KOL, SEMANGKA, MELON, PEPAYA, MANGGA, TOMAT DAN KACANG POLONG. DISAMPING DARI PRODUK ALAMI, VITAMIN A JUGA DAPAT BERASAL DARI HASIL REKAYASA YANG DIPERKAYA (FORTIFIKASI) PADA BEBERAPA BAHAN PANGAN SEPERTI DALAM MINYAK GORENG, MARGARIN DAN SUSU SELAIN ITU ADA SATU SUMBER VITAMIN A YANG SANGAT POTENSIAL DAN DAPAT MENCUKUPI SELURUH KEBUTUHAN TUBUH KHUSUSNYA PADA BAYI DAN BALITA YAITU SUPLEMENTASI VITAMIN A MELALUI PEMBERIAN KAPSUL VITAMIN A.
VITAMIN A PENTING UNTUK KESEHATAN MATA DAN MENCEGAH KEBUTAAN, DAN YANG LEBIH PENTING LAGI, VITAMIN A DAPAT MENINGKATKAN DAYA TAHAN TUBUH. ANAK YANG CUKUP MENDAPAT VITAMIN A AKAN MENJADI LEBIH KEBAL DAN APABILA TERKENA DIARE, CAMPAK ATAU PENYAKIT INFEKSI LAIN, TIDAK MUDAH MENJADI PARAH SEHINGGA TIDAK MEMBAHAYAKAN JIWA ANAK.

PENELITIAN DI BERBAGAI NEGARA MENUNJUKKAN BAHWA PEMBERIAN SUPLEMENTASI KAPSUL VITAMIN A SEBANYAK 2 KALI SETAHUN PADA BALITA MERUPAKAN SALAH SATU INTERVENSI KESEHATAN YANG BERDAYA UNGKIT TINGGI BAGI PENCEGAHAN KEKURANGAN VITAMIN A DAN KEBUTAAN SERTA PENURUNAN KEJADIAN KESAKITAN DAN KEMATIAN PADA BALITA.
BERKAITAN DENGAN ITU, MAKA PENCANANGAN BULAN VITAMIN A INI DIHARAPKAN DAPAT MENINGKATKAN MOTIVASI STAKEHOLDERS KESEHATAN UNTUK MEMBERIKAN VITAMIN A SECARA MERATA KEPADA BAYI DAN BALITA DI KABUPATEN PADANG LAWAS.
AKHIRNYA, DENGAN MENGHARAP RIDHO DARI ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA KUASA, SERAYA MENGUCAPKAN :

"BISMILLAHIR ROHMANIR ROHIIM"
PADA HARI INI : SABTU, TANGGAL 20 FEBRUARI 2016 PENCANANGAN BULAN VITAMIN A NASIONAL TINGKAT KABUPATEN PADANG LAWAS SECARA RESMI SAYA NYATAKAN “DIBUKA”.

SEMOGA ALLAH SWT, TUHAN YANG MAHA ESA MEMBERIKAN KITA GENERASI SEHAT DEMI TERCAPAINYA PADANG LAWAS YANG BERCAHAYA.


SEKIAN DAN TERIMAKASIH
BILLAHI TAUFIQ WAL HIDAYAH
ASSALAMUALAIKUM Wr. Wb

BUPATI PADANG LAWAS
DTO
H. ALI SUTAN HARAHAP

Tidak ada komentar: