Selasa, 10 Mei 2016

SAMBUTAN BUPATI PADANG LAWAS DI MALAM ACARA PENTAS SENI DALAM RANGKA MEMERIAHKAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL KABUPATEN PADANG LAWAS



BUPATI PADANG LAWAS
BIMBINGAN   DAN   ARAHAN BUPATI PADANG LAWAS
DI   MALAM   ACARA PENTAS SENI DALAM RANGKA MEMERIAHKAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL KABUPATEN PADANG LAWAS TAHUN 2016
MINGGU, 01 MEI 2016 
                                                                 

BISMILLAHIRROHMANIRROHIM,
ASSALAMUALAIKUM Wr. Wb
SELAMAT MALAM DAN SALAM SEJAHTERA BAGI KITA SEMUA,

YANG SAYA HORMATI :
·        SAUDARA WAKIL BUPATI PADANG LAWAS BESERTA IBU,
·        KETUA, WAKIL KETUA BESERTA ANGGOTA DPRD KABUPATEN PADANG LAWAS
·        Plt. SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS BESERTA IBU,
·        PARA ASISTEN, STAF AHLI, KEPALA DINAS, KEPALA BADAN, KEPALA KANTOR DAN CAMAT SE-KABUPATEN PADANG LAWAS YANG TURUT HADIR DI TEMPAT INI,
·        IBU KETUA DAN WAKIL KETUA TP. PKK KABUPATEN PADANG LAWAS SERTA PENGURUS,
·        TOKOH TOKOH ADAT, TOKOH MASYARAKAT, CERDIK PANDAI  YANG HADIR PADA MALAM HARI INI,
·        TIM KESENIAN YANG TURUT MEMERIAHKAN PEMENTASAN INI SERTA YANG SANGAT KAMI BANGGAKAN ANAK-ANAK PESERTA PAGELARAN,
·        BAPAK IBU HADIRIN SERTA REKAN-REKAN PERS YANG BERBAHAGIA.

ALHAMDULILLAHI ROBBIL ALAMIN.
          PUJI DAN SYUKUR MARI SAMA-SAMA KITA PANJATKAN KEHADIRAT ALLAH SWT YANG TELAH MELIMPAHKAN RAHMAD DAN HIDAYAHNYA KEPADA KITA SEMUA SEHINGGA PADA MALAM HARI YANG BERBAHAGIA INI KITA MASIH DAPAT BERTATAP MUKA SAMBIL BERSILATURRAHIM UNTUK MENYAKSIKAN PENTAS SENI DALAM RANGKA MEMERIAHKAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL TAHUN 2016 DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

          SELANJUTNYA SHOLAWAT BERIRING SALAM KITA SAMPAIKAN KE RUH JUNJUNGAN KITA NABI BESAR MUHAMMAD SAW YANG SENANTIASA SANGAT KITA HARAPKAN SYAFA'ATNYA DI HARI KEMUDIAN.

HADIRIN YANG SAYA HORMATI,

HARI PENDIDIKAN NASIONAL TAHUN 2016 DIPERINGATI SELAMA SATU BULAN PENUH PADA BULAN MEI SEBAGAI BULAN PENDIDIKAN DENGAN KONSEP GERAKAN BERSAMA YANG MELIBATKAN SEMUA UNSUR MASYARAKAT  DENGAN TEMA “AYO KERJA, INOVATIF DAN KOMPETITIF”. MALAM PAGELARAN KESENIAN INI DALAM RANGKA MEMAKNAI DAN MENYEMARAKKAN PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL TAHUN 2016. DISAMPING DAPAT MENGHIBUR MASYARAKAT TENTUNYA PAGELARAN INI SEBAGAI UPAYA DALAM MELESTARIKAN WARISAN  ADAT DAN BUDAYA PADANG LAWAS SEHINGGA MENGGUGAH SEMANGAT PARA PEMUDA UNTUK MENCINTAI BUDAYA SENDIRI. HAL INI SESUAI DENGAN SALAH SATU VISI KABUPATEN PADANG LAWAS YANG BERBUDAYA.

HADIRIN YANG BERBAHAGIA

PAGELARAN SENI BUDAYA INI JUGA DIHARAPKAN MAMPU MENTRANSPORMASI BERBAGAI NILAI YANG TERKANDUNG DI DALAMNYA, UNTUK KEHIDUPAN YANG LEBIH BAIK, TERUTAMA BAGI GENERASI MUDA AGAR TIDAK TERPENGARUH KE DALAM BUDAYA ASING YANG BERNILAI NEGATIF. SEHINGGA AKAN MELAHIRKAN GENERASI MUDA  YANG BERJIWA SENI DAN BERKEPRIBADIAN YANG BAIK.

BAPAK IBU HADIRIN YANG BERBAHAGIA,

KESADARAN UNTUK TERUS-MENERUS MENGEMBANGKAN DAN MELESTARIKAN SENI BUDAYA DAERAH KABUPATEN PADANG LAWAS, PADA HAKIKATNYA BUKAN HANYA TANGGUNGJAWAB SATU PIHAK,  MELAINKAN TANGGUNGJAWAB BERSAMA, BAIK SENIMAN, BUDAYAWAN, MASYARAKAT MAUPUN PEMERINTAH.

SEBELUM MENGAKHIRI SAMBUTAN INI, SAYA UCAPKAN TERIMAKASIH KEPADA SEMUA PIHAK YANG TELAH BERPARTISIPASI DALAM MENSUKSESKAN PEMENTASAN INI.

TERIMAKASIH JUGA KAMI SAMPAIKAN KEPADA BANK SUMUT, BANK BRI, PENERBIT BUKU ERLANGGA, DAN PENERBIT BUKU INTAN PARIWARA YANG TELAH BERPARTISIPASI DALAM MEMBERIKAN HADIAH KEPADA PEMENANG LOMBA, DALAM RANGKA MEMERIAHKAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL DI KABUPATEN PADANG LAWAS.

  DEMIKIAN HAL-HAL YANG DAPAT SAYA SAMPAIKAN PADA KESEMPATAN KALI INI. SEMOGA ALLAH SWT MEMBERIKAN PETUNJUK DAN RIDHONYA  DALAM SETIAP LANGKAH KEGITAN  YANG KITA  LAKUKAN.

       AKHIRNYA DENGAN MENGHARAP RIDHO DARI ALLAH SWT, SERAYA MENGUCAPKAN :
BISMILLAHIRROHMANIRROHIM
PADA MALAM INI :
MINGGU, 01 MEI 2016
MALAM   ACARA PAGELARAN KESENIAN DALAM RANGKA MEMERIAHKAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL TAHUN 2016 DI KABUPATEN PADANG LAWAS, SECARA RESMI
SAYA NYATAKAN DIBUKA.

AKHIRUL KALAM
BILLAHI TAFIK WAL HIDAYAH WAL INAYAH.
ASSALAMU’ALAIKUM Wr. Wb.


BUPATI PADANG LAWAS
        Dto

H.  ALI  SUTAN HARAHAP

Tidak ada komentar: